Digital Agency

logo mediamaz legal

Empat Cara Usaha Grafis Desainer

Ada berbagai jenis bisnis desain grafis yang bisa digeluti seperti editing video, web desain, desain kaos, setting layout, dsb. Dari sekian banyak bisnis desain grafis tersebut, pilih yang tepat sesuai bidang paling dikuasai sebelum memulainya. Selanjutnya, beberapa cara memulai usaha desain grafis mesti diperhatikan detail seperti tertulis dalam artikel ini. Tidak perlu bingung mesti memulainya dari mana. Lakukan langkah berikut supaya bisnis desain grafis dapat lancar berjalan serta tak berhenti di tengah jalan.

1. Pahami dan Tentukan Usaha Desain Grafis
Hal pertama yang perlu dilakukan yaitu memahami jenis bisnis desain grafis tersebut apakah sesuai dengan kemampuan Anda. Anda bisa mencarinya pada artikel contoh bisnis desain grafis.

Setelah Anda memahami semua jenis tersebut, maka saatnya untuk memilih sesuai minat sehingga peluang usaha desain grafis yang Anda rintis dapat berjalan lancar dan maksimal.

2. Tentukan Modal
Modal adalah penunjang untuk keberlangsungan usaha Anda. Untuk itu, sebelum memulainya siapkan dulu berapa modal yang bisa Anda sanggupi untuk membayarnya. Pada dasarnya modal utama untuk desain grafis itu terdiri dari:

Skill: Jika ingin membuka usaha desain grafis, maka modal utama harus mempunyai keahlian dan minimal pernah menempuh pendidikan desain grafis.
Laptop/PC: Membuat desain grafis tidak terlepas dari laptop/PC. Laptop tersebut juga harus memiliki spesifikasi yang bagus untuk mendukung kebutuhanmu.
Aplikasi: Hal yang tidak boleh terlewat adalah aplikasi yang memfasilitasi Anda untuk melakukan proses editing, desain, dsb. Untuk itu, aplikasi ini menjadi hal yang utama dalam usaha desain grafis Menginstal aplikasi bisa Anda dapatkan secara gratis atau berbayar. Namun, untuk kebutuhan bisnis yang besar, akan lebih baik untuk membeli lisensinya agar mendapatkan fitur yang maksimal.
Modal tersebut bisa didapatkan dari tabungan pribadi Anda atau membuka investasi bagi relasi Anda lalu membagi keuntungannya.

3. Analisis Peluang Usaha Desain Grafis
Analisis peluang usaha desain grafis juga bisa dilakukan dengan berbagai metode salah satunya adalah SWOT (Kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman).

Penentuan Strengths (kekuatan) dan Weakness (kelemahan) didapatkan dari faktor internal yang ada dalam bisnis Anda. Faktor ini bisa dikontrol dan dievaluasi.

Sedangkan untuk Opportunities (peluang) dan Threats (ancaman) adalah hal eksternal yang mempengaruhi bisnis Anda. Anda harus memaksimalkan peluang dan melindungi dari ancaman.

Analisis SWOT merupakan bagian dari proses perencanaan bisnis untuk menentukan arah bisnis yang akan dicapai. Dari analisis ini, sangat berguna untuk menilai situasi dan peluang usaha desain grafis Anda serta menentukan strategi untuk bergerak maju.

4. Urus Izin Usaha Desain Grafis
Mediamaz Legal menyarankan untuk mengurus izin usaha terlebih dahulu untuk kenyaman bisnis desain grafis. Izin berbisnis tersebut sangat penting untuk dibuat agar bisnis menjadi legal dan diakui pemerintah.

Hal tersebut berfungsi untuk menghindari masalah di kemudian hari. Selain itu, usaha yang sudah memiliki surat izin akan lebih mudah mendapatkan kepercayaan pelanggan.

Manfaat lainnya melakukan perizinan usaha adalah menghindari resiko plagiarisme yang dilakukan oleh bisnis lain terhadap bisnis Anda misalnya berkenaan dengan nama merek atau logo perusahaan.

Jika Anda sudah mendapatkan izin lalu ada yang meniru bisnis Anda, maka Anda bisa menuntutnya di pengadilan.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *